Yoo Jae Suk Larang Anaknya Jadi MC


Senin, 09 Juni 2014 21:12 wib | Hutami Windiarti - Okezone




Yoo Jae Suk (Foto: Soompi)Yoo Jae Suk (Foto: Soompi) SEOUL - Yoo Jae Suk adalah pembawa acara dan komedian paling terkenal di Korea Selatan. Dia kerap tampil di beberapa variety show dalam sepekan, dan memiliki banyak penggemar dari segala usia.


Meski popularitasnya tak kalah dibandingkan dengan para idol, Yoo Jae Suk justru melarang putranya terjun ke dunia hiburan. Dia mengaku sulit memberikan dukungan penuh untuk sang anak bila mengikuti jejaknya.


Hal itu terungkap ketika Yoo Jae Suk sedang menjalani syuting Running Man bersama Park Ji Sung. Dia mengaku tidak akan melarang anaknya menjadi pemain bola. Member lain pun memberikan pertanyaan yang sama pada Yoo Jae Suk.


Namun, pria lucu ini memiliki pendapat yang berbeda dari Park Ji Sung. Yoo Jae Suk mengaku akan meminta sang anak memikirkan ulang keinginannya untuk menjadi MC, seperti dirinya. Demikian seperti dilansir Allkpop, Senin (9/6/2014).


"Aku akan mengatakan padanya untuk memikirkan dua kali tentang itu," tandas Yoo Jae Suk. (nsa)


Download dan nikmati kemudahan mendapatkan berita melalui Okezone Apps di Android Anda.