Selasa, 10 Juni 2014 14:00 wib | Alan Pamungkas - Okezone
JAKARTA - Hubungan asmara antara Julia Perez (Jupe) dan Gaston Castano telah kandas. Jupe pun mengaku sulit melupakan pesepakbola asal Argentina itu.
"Sampai saat ini saya belum bisa ngelupain dia, mungkin saya didukun sama dia, kena vodoo Argentina," ungkap Jupe saat Gala Premier Main Dukun, di XXI Epicentrum, Jakarta Selatan, Selasa (10/6/2014).
Sebenarnya Jupe sudah berusaha keras untuk bisa move on, namun rasa cintanya yang masih besar menjadi kendalanya saat ini.
"Karena enggak ada pilihan saya harus move on," lanjutnya.
Untuk perihal komunikasi, Jupe juga telah lama tak menghubungi mantan tunangannya itu. Terakhir kali beberapa bulan lalu saat Jupe yang juga manajer Gaston, mengurusi kontrak Gaston di klub Pelita Bandung Raya (PBR).
"Terakhir saya komunikasi, saat ngurusin Gaston di PBR, saya kan managernya" tukasnya. (rik)
- Tak Mau Bikin Takut, Jupe Ogah Kasih Tahu Kondisi Terbaru Olga
- Jupe Kaget Lihat Baby Margaretha & Amel Alvi Lomba Berahi
- Galau, Jupe Senang Ganggu Prabowo
- Beri Dukungan, Jupe Ngarep Diperistri Capres Prabowo
- Menjelang Kebebasan Depe, Jupe Pelit Bicara
- More News