Eksis Lagi, Nia Daniati Cuek Dibilang Bangkrut


Rabu, 11 Juni 2014 21:46 wib | Alan Pamungkas - Okezone




Nia Daniati (Foto: Arif/Okezone)Nia Daniati (Foto: Arif/Okezone) JAKARTA - Setelah hidup menjanda, Nia Daniati memutuskan untuk kembali terjun ke dunia entertain. Ia akan melakuni sinetron religi di bulan ramadan nanti.


"Ya tentunya sekarang hidup sendiri harus segalanya harus diperjuangkan sendiri. Rezeki Allah yang tentukan, yang penting kita berusaha," ungkapnya saat ditemui di Studio Hanggar, Pancoran, Jakarta Selatan, Rabu (11/6/2014).


Ia menegaskan karena keadaanya kini yang sudah menjadi janda ada keleluasaan untuk menentukan hidupnya. Terjunnya ke dunia akting hanya menutupi rasa kerinduan berakting.


"Buat saya ada omongan yang miring tak perlu tanggapi, kita punya keyakinan ada allah yang mengatur segalanya. Ini hanya kerinduan saya kepada dunia yang sejak awal saya geluti," tandasnya.

(rik)


Download dan nikmati kemudahan mendapatkan berita melalui Okezone Apps di Android Anda.