Memes yang Kenalkan Islam pada Elma "Princess"


Kamis, 13 Maret 2014 13:49 wib | Egie Gusman - Okezone




Kevin-Memes-Elma (Foto: Edi)Kevin-Memes-Elma (Foto: Edi) JAKARTA - Elma "Princess" mengaku senang mengikuti pengajian, dan mendengarkan ceramah. Kekasih Kevin Aprilio itupun mengungkapkan ketertarikannya dengan budaya Islam.


"Tertarik untuk mengetahui (Islam), iya," ujar Elma saat ditemui di Studio RCTI, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Kamis (13/3/2014).


Elma mengungkapkan, ibunda Kevin, Memes, juga sering menceritakan budaya Islam kepadanya. Dia pun menyambut sangat antusias.


"Sering sih kalau di mobil cerita-cerita tentang Islam," ungkapnya.


Meski tertarik dengan budaya Islam, Elma belum mau terburu-buru memutuskan menjadi mualaf.


"Itu kan masalah pribadi ya kalau keyakinan, tapi lihat nanti saja sih. Dari kecil aku sudah di keluarga Kristen, Kevin juga dari kecil sudah Islam, jadi memang sama-sama kuat. Jadi nanti dicari lah jawabannya," tandasnya. (nsa)