Kamis, 13 Maret 2014 22:23 wib | Hutami Windiarti - Okezone
LOS ANGELES - Taylor Swift sangat kecewa dengan keputusan Selena Gomez kembali ke pelukan Justin Bieber. Dia tidak ingin lagi berkomunikasi, dan mulai menjaga jarak dengan pelantun "Come And Get It" itu.
Peraih Grammy ini juga tidak suka saat Selena mendekati Ed Sheeran, beberapa waktu lalu. Pasalnya, dia hanya ingin membuat Justin cemburu. Demikian seperti dilansir dari Showbizspy, Kamis (13/3/2014).
"Setelah Selena mengambil langkah itu, Taylor mulai menjaga jarak," ungkap sumber.
Taylor sempat memperingatkan Selena bahwa keputusannya kembali ke pelukan Justin membuat hubungan mereka menjadi renggang. Namun, dia tidak peduli dan tetap berhubungan dengan penyanyi asal Kanada itu.
Selena tak lagi mendengarkan saran Taylor dan tetap berhubungan dengan Justin. Padahal, hubungan mereka membuat banyak orang khawatir, termasuk orangtua Selena. Justin dianggap hanya memberikan pengaruh buruk hingga membuat Selena menjalani rehabilitasi.
"Selena sangat tergila-gila dengan Justin dan tak peduli dengan pikiran orang, termasuk Taylor. Selena berpikir jika Taylor benar-benar temannya, dia tidak akan memberikan peringatan atau membuatnya memilih di antara mereka. Dia menghormati Taylor dan akan selalu seperti itu, tapi hal terpenting bagi Selena sekarang adalah Justin. Selena tidak akan mencampakkan seorang teman yang baik karena pria yang bersamanya. Itu sangat kasar dan menghakimi," lanjutnya. (nsa)