Daniel Khawatir Peserta Indonesian Idol 2014 Kena Star Syndrome


Minggu, 02 Maret 2014 00:02 wib | Alan Pamungkas - Okezone




Daniel Mananta (Foto:Okezone)Daniel Mananta (Foto:Okezone) JAKARTA - Peserta Indonesia Idol 2014 kini semakin terkenal. Masing-masing dari peserta sudah memiliki fans fanatik masing-masing. Daniel Mananta berharap para peserta yang tersisa tidak merasakan star syndrome yang bisa menghancurkan karir peserta itu sendiri.


Selama masa karantina, peserta akan mempelajari kelas psikologi disetiap minggunya. Daniel berharap para pesertayang tersisa mempelajarai kelas itu dengan baik.


"Sepengetahuan gue akan ada kelas psikologi yang ngebangun talent developer yang dikasih management, mereka aman banget kalau dapet pelajaran tiap minggu untuk tetap keep humble," ungkap Daniel saat ditemui di Studio 8 RCTI Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Sabtu (1/3/2014).


Bukan hanya, saat masih di karantina, Daniel berharap jika para kontestan menjadi artis kelak. Tetap harus bisa menjaga prilaku agar tak dipandang sombong oleh masyarakat.


"Artis sombong sudah biasa yang enggak sombong itu luar biasa banget," tutup Daniel.

(rnp)