Dreamworks Akan Garap Shrek 5


Rabu, 26 Februari 2014 15:14 wib | Hutami Windiarti - Okezone




Shreek (foto: dailymail)Shreek (foto: dailymail) LOS ANGELES- Dreamworks studio akan menggarap sekuel terbaru Shrek, yang suaranya diisi sederet aktor terkenal, seperti Mike Myers, Cameron Diaz, dan Eddie Murphy. CEO Jeffrey Katzenberg mengatakan, pihaknya merasa belum puas mengakhiri petualangan Shrek.


Setelah sekuel terakhir Shrek Forever After, yang dirilis pada 2010, Dreamworks pun mulai mempersiapkan banyak hal untuk kembali menggarap Shrek 5. Demikian seperti dilansir Dailymail, Rabu (26/2/2014).


"Kami ingin mengistirahatkan mereka sebentar. Tapi aku pikir kamu bisa percaya bahwa kami memiliki chapter baru untuk Shrek. Kami belum selesai, dan yang lebih penting, dia (Shrek) juga sama," kata Jeffrey.


Shrek 5 diprediksi akan kembali menjadi box office dan mendapatkan keuntungan besar. Pasalnya, pendapatan empat sekuel sebelumnya berhasil mencapai USD2,9 triliun di seluruh dunia.


Sementara itu, DreamWorks Animation yang berkejasama dengan Merlin Entertainments juga akan meluncurkan sebuah tempat bermain, Shrek's Far Far Away Adventure, yang resmi dibuka pada musim panas 2015, di London. (uky)