Berkas Kasus Narkoba B'jah Dilimpah ke Kejaksaan


Senin, 16 Desember 2013 21:01 wib

Egie Gusman - Okezone

Bjah (Foto: Elang/Okezone)


Bjah (Foto: Elang/Okezone)

JAKARTA - Kasus narkoba yang menjerat mantan vokalis The Fly, Bjah mulai menemukan perkembangan terbaru. Berkas kasus Bjah sudah dilimpahkan ke pihak kejaksaan. Informasi tersebut diungkapkan langsung oleh Direktur IV Narkoba Bareskrim Mabes Polri, Brigjen Arman Depari.


"Perkara Bjah sudah dilimpahkan ke JPU," ujar Arman, Senin (16/12/2013).


Sayangnya, Arman tidak mau menjelaskan secara rinci mengenai kasus Bjah. Dirinya menyarankan untuk menanyakan langsung kepada pihak kejaksaan.


"Sebaiknya tanyakan perkembangan ke kejaksaan," tandasnya.


Perlu diketahui, Bjah ditangkap oleh Mabes Polri saat pesta narkoba bersama dua rekannya di sebuah bar di kawasan Jakarta Barat beberapa waktu lalu. Kabar terakhir menyebutkan kalau Bjah akan dikirim ke panti rehabilitasi.


(rik)

mobile Nikmati berita terikini lewat ponsel Anda di m.okezone.com & bb.okezone.com untuk BlackBerry