Sandra Dewi Akui Sudah Punya Pacar


Rabu, 25 Desember 2013 16:01 wib

Edi Hidayat - Okezone

Sandra Dewi (Foto: Egie/Okezone)


Sandra Dewi (Foto: Egie/Okezone)

JAKARTA - Di tengah keberangkatannya ke Amerika, Sandra Dewi mengaku jika dirinya sudah memiliki kekasih yang masih dirahasiakannya. Diakui Sandra, hubungan asmaranya jarang terungkap karena dirinya selalu berpacaran dengan pria dari kalangan biasa.


"Belum lama, belum ada enam bulan. Bukan artis, aku enggak pernah berhubungan dengan sesama artis," kata Sandra di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Rabu (25/12/2013).


Untuk kali ini, dirinya merasa lebih nyaman menjalani hubungan. Selain seagama, mereka pun sudah merasa saling cocok. Belakangan ini, Sandra Dewi santer digosipkan berpacaran dengan Edgard Schwannedgard, pengusaha yang juga masuk daftar orang terkaya Indonesia nomor 125.


"Aku kan kalau dikenalin sama orang, biasanya enam atau tujuh bulan baru suka. Tapi ini kok klik saja rasanya. Prinsip hidup dan agama sama. Pas ketemu juga klik," ungkapnya bahagia.


(rik)

mobile Nikmati berita terikini lewat ponsel Anda di m.okezone.com & bb.okezone.com untuk BlackBerry