Belum Ada Tersangka dalam Kasus Pengeroyokan Mario Lawalata


Sabtu, 28 Desember 2013 13:22 wib

Egie Gusman - Okezone

Mario Lawalata (Foto: Rama/Okezone)


Mario Lawalata (Foto: Rama/Okezone)

JAKARTA - Kasubbag Humas Polres Metro Jakarta Selatan Kompol Aswin, tidak membantah bahwa ada laporan atas nama Mario Lawalata yang menjadi korban pengeroyokan yang dilakukan Zack Lee.


"Polres Metro Jakarta Selatan menerima laporan, datang laki-laki berinisial ML, dia menjadi korban pengeroyokan pada 16 Desember 2013, pukul 22.10 WIW, TKP (Tempat Kejadian Perkara) di Tee Box Cafe," kata Kompol Aswin saat ditemui di Polres Metro Jakarta Selatan, Jl. Wijaya, Sabtu (28/12/2013).


Karena belum adanya saksi dan bukti yang kuat, maka pihak kepolisian belum dapat menentukan apakah suami Nafa Urbach itu merupakan tersangka atau tidak.


"Untuk tersangka belum ditetapkan karena mau kumpulkan bukti dulu. Motif belum tahu, kalau sudah jelas saksi, tersangka diperiksa, saksi tambahan diperiksa, kita akan tahu," pungkasnya.


(rik)

mobile Nikmati berita terikini lewat ponsel Anda di m.okezone.com & bb.okezone.com untuk BlackBerry