Tertekan, UGB Nangis saat Jumpa Pers


Kamis, 27 Maret 2014 17:50 wib | Egie Gusman - Okezone




UGB & HAMI (Foto: Egie)UGB & HAMI (Foto: Egie) JAKARTA - Setelah lama tidak muncul, Ustadz Guntur Bumi (UGB) akhirnya hadir bersama Himpunan Advokat Muda Indonesia (HAMI) di Pesantren Asshiddiqiyah, Kedoya, Jakarta Barat, Kamis (27/3/2014).


Dia hadir guna menjelaskan tekanan yang diberikan mantan-mantan pasiennya. Dengan mengenakan koko dan peci berwarna putih, serta celana panjang berwarna hitam, mantan suami Puput Melati itu terlihat lesu. Kepada media, UGB mengaku merasa tertekan dengan ulah para bekas pasiennya.


"Di sini saya menyampaikan terima kasih atas dukungan dari HAMI yang sudah terbuka semua. Saya ditekan untuk memberikan sejumlah uang yang pada dasarnya saya tidak mampu, Rp1,6 miliar. Akhirnya dijadikan emas batangan 3 kilogram emas, dan Rp150 juta," ungkap UGB, sambil meneteskan air matanya.


Sambil membasuh air mata, dan dengan suara terbata-bata, UGB mengucapkan terima kasih kepada HAMI yang telah membantu menyelesaikan masalahnya.


"Jadi saya sangat berterima kasih sekali kepada HAMI yang sudah melihat, dan mendengar bukti yang ada pada beliau. Terima kasih," tandas UBG.


Mau tiket nonton Indonesian Idol? Klik di sini.

(nsa)


Download dan nikmati kemudahan mendapatkan berita melalui Okezone Apps di Android Anda.