Terjun ke Politik, Jupe Terpaksa Konsultasi ke Dukun


Selasa, 25 Maret 2014 23:04 wib | Alan Pamungkas - Okezone




Jupe (Foto: Alan/Okezone)Jupe (Foto: Alan/Okezone) JAKARTA - Julia Perez (Jupe) terjun ke dunia politik dengan menjadi calon anggota legislatif. Berbagai cara ia lakukan salah satunya adalah dengan berkonsultasi ke dukun kampung.


Namun, peristiwa itu hanyalah penggalan cerita dalam film terbaru Jupe yang berjudul Caleg by Accident. Jupe berperan sebagai Sundari, seorang guru honorer yang mempunyai cita-cita memperbaiki nasib bangsa.


"Di sini saya sebagai Sundari, sebagai seorang guru yang masih berjuang, guru honorer, bukan guru horor. Di sini saya menjadi sosok yang sangat penurut sama ibu saya," ungkap Jupe saat Gala Premiere Caleg by Accident di XXI Epicentrum, Jakarta Selatan, Selasa (25/3/2014).


Sundari (Jupe) awalnya tak tertarik masuk dunia politik. Tetapi sang ibu menjodohkan Sundari dengan seorang politisi. Karena itulah Jupe masuk dunia politik dan harus berkonsultasi ke dukun.


Menurut Jupe, film terbarunya itu merupakan salah satu kejadian nyata di kehidupan berpolitik di Indonesia. Bahkan, seseorang bisa menjadi caleg dengan tujuan sebagai vote getter. Tak sedikit pula yang menjadi caleg untuk hanya untuk memenuhi kuota karena kaderisasi partai tak berjalan.


"Kita enggak nyindir, ini realita politik. Kita enggak main sindir-sindir ini based on true story, semua jadi begitu. Saya pernah calon bupati, jadi hal-hal ini ada semua. Positifnya ada tapi emang dicombine sama joke-joke," lanjut Jupe.


Selain Jupe film ini juga dibintangi oleh Agus kuncoro, Babe Cabita, leily Sagita, Maya Wulan, Raden Eko, Bun Hardi, Sofyan Dado, Egy Fedhly, dan Roy Cunonk. Film yang mengambil lokasi syuting di Cirebon ini akan tayang pada 3 April 2014. (rik)


Download dan nikmati kemudahan mendapatkan berita melalui Okezone Apps di Android Anda.