Demi Topless, Choi Jin Hyuk Tiga Hari Kelaparan


Kamis, 26 Juni 2014 01:21 wib | Hutami Windiarti - Okezone




Choi Jin Hyuk (Foto: Soompi)Choi Jin Hyuk (Foto: Soompi) SEOUL - Choi Jin Hyuk mengaku butuh perjuangan yang berat saat menjalani adegan topless bersama Jung Woo Sung, dalam film God's Trick. Demi mendapatkan bentuk tubuh sempurna, bintang The Heirs ini harus menahan lapar selama tiga hari.


Dia hadir di acara konferensi pers untuk film barunya di Dongdaemun, pada 25 Juni 2014. Wartawan pun memuji sang aktor dengan mengatakan tubuhnya lebih bagus dibandingkan Jung Woo Sung. Mereka harus menjalani adegan berada di dalam sebuah ruang penyimpanan es tanpa mengenakan pakaian.


Namun, Choi Jin Hyuk mengaku sangat menderita untuk mendapatkan bentuk tubuh sempurna. Dia tidak memiliki waktu berlatih karena kesulitan mengatur jadwal syuting The Heirs, dan God's Trick.


"Jadi ketika adegan itu muncul, aku berusaha membentuk tubuhku dengan tidak minum selama satu minggu. Tapi dalam kasus God's Trick, jadwal syuting berbenturan dengan drama The Heirs, jadi aku tidak punya waktu untuk berlatih. Karena drama (The Heirs) mendekati episode akhir, aku terlalu sibuk. Jadi untuk adegan ini, aku menyiapkan tubuhku secara cepat dengan kelaparan selama tiga hari," ungkapnya.


Choi Jin Hyuk justru mengagumi bentuk tubuh Jung Woo Sung karena memiliki pola hidup yang sehat. Dia pun berjanji rajin berlatih agar mendapatkan bentuk tubuh seperti lawan mainnya itu. Demikian seperti dilansir MWave. (nsa)


Download dan nikmati kemudahan mendapatkan berita melalui Okezone Apps di Android Anda.