Kamis, 14 Agustus 2014 17:44 wib | Menda Clara Florencia - Okezone
JAKARTA - Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) akhirnya memperingatkan pihak Metro TV atas penayangan acara talk show Just Alvin yang ditayangkan pada tanggal 10 Agustus kemarin.
Komisioner KPI, Agatha Lily menjelaskan, pihak Metro TV yang diwakili oleh Alvin Adam, telah melakukan klarifikasi terkait program talk show yang dipandunya.
"Pihak Just Alvin menyatakan pengambilan tema ini sama sekali tidak ada niat negatif. Hanya ingin mendengarkan kisah Marshanda tentang hubungannya dengan sang ibunda. Positif negatifnya tentu masyarakat yang menilai. Namun demikian, KPI mengingatkan permasalahan kehidupan pribadi terutama hubungan orang tua dan anak adalah hal yang sangat privasi. Jangan sampai diangkatnya kasus ini justru yang diambil masyarakat, khususnya anak-anak adalah hal yang negatif," kata Agatha kepada Okezone, di kantornya kawasan Jakarta Pusat, Kamis (14/8/2014).
Lebih lanjut, Agatha mengatakan jika pihak Alvin sendiri akan memberikan ruang untuk ibunda Marshanda.
"Dalam sebuah talk show produk jurnalistik tentu harus cover both side dan pewawancara tidak boleh membiarkan ketika narasumber menyampaikan sesuatu yang tidak layak kepada publik. Karena TV bersiaran di ruang publik dengan menggunakan frekuensi milik publik, jadi harus diatur secara ketat (highly regulated)," tandasnya. (Edi)
- Usai Diperiksa KPI, Alvin Adam Bungkam
- Dilaporkan Ibunda Marshanda, KPI Panggil Metro TV
- Ibunda Marshanda Laporkan Metro TV ke KPI
- Polisikan Ibunya Sendiri, Bukan Solusi Masalah Marshanda
- Mantan Pengacara Marshanda Tantang OC Kaligis
- More News