Selasa, 18 Maret 2014 10:52 wib | Alan Pamungkas - Okezone
DEPOK - Sidang perceraian perdana Ayu Ting Ting, dan Henry baskoro Hendarso (Enji), telah digelar di Pengadilan Agama (PA) Depok. Sidang kali ini hanya dihadiri pihak penggugat, Ayu Ting Ting. Tidak tampak pihak Enji, maupun kuasa hukumnya.
Agenda perdana adalah mediasi. Namun, karena salah satu pihak tidak hadir, sidang pun ditunda hingga 1 April 2014. Karena dalam mediasi, mewajibkan keduanya untuk hadir.
"Sidang ditunda sampai tanggal 1 April 2014, ditunda karena yang bersangkutan (Enji) sudah dipanggil menurut hukum acara. Hakim masih kasih kesempatan terakhir untuk yang bersangkutan," ungkap OC Kaligis, usai persidangan di PA Depok, Selasa (18/3/2014).
Ayu dan OC Kaligis sebenarnya berharap Enji datang dalam persidangan perdana. Dalam mediasi itu, Enji bisa menyampaikan unek-uneknya.
"Mau mediasi gimana orangnya tidak hadir. Harusnya bisa menyampaikan apa yang dimau. Tetapi saya tanya ke Ayu, Ayu sudah tetap pada pendiriannya untuk cerai," tutup dia. (nsa)
- Didampingi Ayah, Ayu Ting Ting Santai Hadapi Sidang Cerai
- Ayu Ting Ting Akan Hadiri Sidang Cerai Perdana
- Ayu Ting Ting Tak Percaya Anaknya Diurus Baby Sitter
- Alasan Ayu Selalu Tutupi Wajah Anaknya dari Media
- Tak Penting, Ayu Ting Ting Emoh Undang Enji di Akikahan Anaknya
- More News