Film Soekarno Akan Tayang di Enam Negara


Kamis, 21 November 2013 19:15 wib

Rama Narada Putra - Okezone

Salah satu adegan dalam film Soekarno (foto: ist)


Salah satu adegan dalam film Soekarno (foto: ist)

JAKARTA – Kisruh yang terjadi pada film Soekarno, tidak menghentikan langkah Raam Punjabi untuk mendistribusikan film tersebut ke beberapa Negara di Asia, khususnya Jepang.


Produser film Soekarno itu mengatakan, saat ini tengah sibuk mencari distributor untuk dapat menayangkannya di beberapa Negara. Jepang pun menjadi pilihan utamanya, mengingat kisahnya seputar kemerdekaan Indonesia.


"Saya sedang sibuk untuk mencari distributor di Jepang. Film ini layak diputar di Jepang, karena memang saat itu Jepang sedang menguasai Indonesia," ucap Raam ditemui di Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (21/11/2013).


Lebih lanjut, Raam mengungkapkan, daripada memikirkan persidangan lebih baik merencanakan pendistribusian film yang biayanya tidak sedikit. Soekarno rencananya diputar di Malaysia, Singapura, Kamboja, Vietnam, Jepang, Timor Leste dan Amerika Serikat.


"Tidak mudah mencari distributor yang tepat di Jepang. Di sana, biaya untuk distributor sangat mahal, bahkan lebih mahal dibanding di Amerika. Indonesia, Malaysia, Singapura, Kamboja, Vietnam, Jepang, Timor Leste. Enam negara akan main bersama," tukasnya.


(gal)

mobile Nikmati berita terikini lewat ponsel Anda di m.okezone.com & bb.okezone.com untuk BlackBerry