Keluar Penjara, Nikita Mirzani Banjir Tawaran Job


Jum'at, 16 Mei 2014 15:50 wib | Andiasti Ajani - Okezone




Nikita Mirzani (Foto: Alan)Nikita Mirzani (Foto: Alan) JAKARTA - Nikita Mirzani (Niki) pernah mendekam di penjara Polda Metro Jaya, karena melakukan penganiayaan di sebuah kafe di kawasan Kemang, Jakarta Selatan. Setelah keluar dari penjara, perilaku Niki banyak berubah.


Meski banyak mendapatkan job usai dipenjara, Niki lebih bijak menerima tawaran tersebut.


"Sudah banyak banget tawaran, tapi aku bilang enggak," ungkap Niki.


Sekadar diketahui, karena keterlibatannya dalam kasus penganiayaan tersebut, Niki harus rela melepaskan kebebasannya. Dia pun terpaksa merasakan dinginnya penjara selama dua bulan.


Beruntung, setelah terus berusaha melakukan berbagai cara untuk dibebaskan setelah penyidikan, dan mengajukan gugatan praperadilan di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, akhirnya Niki bisa dibebaskan setelah berkas-berkasnya dilimpahkan kejaksaan.


Di sana, permohonan penangguhan penahanan dikabulkan pihak kejaksaan dengan alasan statusnya sebagai orangtua tunggal.


Namun, Niki kembali siap-siap dijebloskan ke penjara karena kasus pengeroyokan yang dilakukan dirinya, dan temannya di Golden Monkey, Bandung, Juli 2013.


(nsa)


Download dan nikmati kemudahan mendapatkan berita melalui Okezone Apps di Android Anda.