Sakit, Ayah Denny "Cagur" Tak Mau Dioperasi


Jum'at, 6 Desember 2013 08:12 wib

Edi Hidayat - Okezone

Denny Cagur (Foto: Egie/Okezone)


Denny Cagur (Foto: Egie/Okezone)

JAKARTA - Bagi Denny "Cagur" keluarga adalah segala-galanya karena selalu hadir untuk mendukungnya. Tak heran, saat ayahnya sakit, Denny rela memberikan apa saja.


"Peran keluarga sangat penting buat gue. Gue selalu memberikan yang terbaik buat papa. Sekarang lagi di rumah, gue tanya kabarnya setiap hari," kata Denny di studio Trans TV, Mampang, Jakarta Selatan.


Menurut ibunda Deni, Eni Sumarni, suaminya itu mengalami penyempitan syaraf di bagian kakinya. Dokter pun sempat menyarankan untuk operasi.


"Kata dokter sih solusinya operasi, tapi papanya belum mau. Kalau untuk Denny, semua sudah diberikan yang terbaik oleh Denny," kata Eni.


(rik)

mobile Nikmati berita terikini lewat ponsel Anda di m.okezone.com & bb.okezone.com untuk BlackBerry