Rabu, 4 Desember 2013 22:10 wib
Hutami Windiarti - Okezone
Kyuhyun & Seulgi (Foto: Ist)
SEOUL - Kyuhyun menegaskan, tidak pernah menjalin hubungan spesial dengan penyanyi pendatang baru, Seulgi. Dia juga mengaku belum memiliki seorang kekasih.
Melalui akun Twitternya, personel Super Junior itu mengaku dia hanya bersikap sebagai sunbae (senior) yang mendukung penyanyi baru. Pasalnya, mereka berada dalam agensi yang sama.
Seulgi adalah penyanyi baru SM Entertainment yang baru saja memulai debutnya sebagai SM Rookies, bersama Jeno dan Taeyong. Gosip kedekatan mereka muncul lantaran Kyuhyun sempat menyinggung namanya ketika menjalani syuting Radio Star.
Para pembawa acara yang hadir pun merasa curiga dan menduga mereka menjalin hubungan spesial. Namun, Kyuhyun membantah hal tersebut dan menegaskan bahwa dia tidak memiliki kekasih. Dia juga merasa kesal lantaran reporter setempat selalu menyebut Seulgi sebagai kekasihnya.
"Haa, aku harus menjelaskan di Twitter. Itu bukanlah judul artikel yang tepat! Dia bukan kekasiku! Aku hanya senior biasa yang berharap terbaik untuknya. Bagaimana pun, SMRookies? Seulgi, Jeno, Taeyong, aku harap kalian semua mendapat cinta, tidak hanya satu orang. Berharap dengan akhir yang bahagia," tulis Kyuhyun. Demikian seperti dilansir dari Soompi, Rabu (4/12/2013).
(nsa)
Nikmati berita terikini lewat ponsel Anda di m.okezone.com & bb.okezone.com untuk BlackBerry