Rabu, 4 Desember 2013 22:02 wib
Alan Pamungkas - Okezone
Depe (Foto: Galuh/Okezone)
JAKARTA - Dewi Perssik (Depe) enggan menanggapi kasus pertikaiannya dengan Julia Perez (Jupe) yang saat ini sedang berjalan di Mahkamah Agung (MA). Jaksa Penuntut Umum (JPU) mengajukan kasasi karena tidak puas dengan vonis masa percobaan yang dijatuhkan kepada Depe.
"Mas, tanya saja sama MA-nya dan yang mengeluarkan berita, kalau saya pribadi enggak ada yang perlu ditanggapi ya," ungkap Depe saat dihubungi Okezone, Rabu (4/12/2013).
Depe sendiri menyerahkan seluruh kasusnya kepada MA yang berhak memutuskan. Ia pun enggan menanggapi segala opini dan dan isu selain hasil dari MA Sendiri. Depe terancam bernasib sama seperti Jupe yang dipenjara selama tiga bulan.
"Selama bukan MA yang memutuskan terserah," tegas Depe.
(rik)
Nikmati berita terikini lewat ponsel Anda di m.okezone.com & bb.okezone.com untuk BlackBerry