Sabtu, 2 November 2013 13:36 wib
Rama Narada Putra - Okezone
Dewi Sandra (Foto: Runi/Okezone)
JAKARTA- Beradu akting dengan anak kecil rupanya membuat Dewi Sandra kesulitan di film 99 Cahaya di Langit Eropa. Ia mengaku harus menyesuaikan suasana hati Geccha Qheagaventa, pemeran Aisye yang kadang bisa tak terduga.
"Setelah ambil gambar adegan nangis, tiba-tiba Geccha nangis terus minta es krim. Mana sudah banyak toko yang tutup, jadinya harus mencari agak jauh es krimnya. Untung saja ketemu, demi dia," ucap Dewi di Universitas Gunadarma.
Tak hanya itu, Dewi menceritakan pengalamannya yang kesulitan saat beradegan menangis. Bahkan, ia harus mengulang adegan tersebut beberapa kali karena Geccha kerap lupa dengan dialog yang harus diucapkannya. Pemeran Marion itu menuturkan, adegan menangis bersama Geccha merupakan adegan tersulit yang dilakukannya selama proses syuting.
"Aku (Marion) lagi dalam satu scene dengan Ayse (Geccha Qheagaventa). Aku berkali-kali take untuk adegan nangis karena Geccha lupa dialog. Susah banget soalnya mas Guntur bilang, adegan ini air mata Dewi harus tepat di sini (nunjuk pipi). Itu kan susah banget," tukasnya.
Dewi berperan sebagai Marion, seorang gadis asal Prancis mualaf karena mempelajari agama Islam dengan sejarah dan literatur. Dia menjadi seorang ilmuan, pengamat budaya yang mendampingi dan memberikan informasi kepada Hanum (Acha Septriasa) tentang sejarah islam. Film 99 Cahaya di Langit Eropa rencananya akan dibuat dalam dua bagian. Untuk bagian pertama, akan dirilis pada 5 Desember 2013 mendatang.
(rik)
Nikmati berita terikini lewat ponsel Anda di m.okezone.com & bb.okezone.com untuk BlackBerry