Kamis, 31 Oktober 2013 12:24 wib
Egie Gusman - Okezone
Winda Viska (foto: Egie Gusman/Okezone)
JAKARTA – Mulyadi Tan alias Ahi mengaku lega usai mempersunting wanita yang dicintainya, Winda Viska .
"Lega akhirnya, setelah ijab kabul," kata Mulyadi, saat jumpa pers di Upper Room, Annex Building, Thamrin, Jakarta Pusat, Kamis (31/10/2013).
Saat menikahi Winda, Mulyadi memberikan perhiasan emas sebagai mahar. Alasan jebolan Indonesian Idol itu meminta emas, karena mendapatkan saran dari ibunda tercinta.
"Dia (Mulyadi) kan sempat nanya, 'Kenapa emas?'. Kalau kata mama, nilainya tidak turun, dan abadi. Jadi kita pilih emas," ujar Winda.
Keduanya sepakat memilih tanggal 31 Oktober sebagai hari pernikahan dianggap baik menurut kalender China.
"Karena kalau di kalender China, 31 itu hari yang baik. Terus kita pilih ya tanggal 31 itu hari yang baik," tandasnya.
(gal)
Nikmati berita terikini lewat ponsel Anda di m.okezone.com & bb.okezone.com untuk BlackBerry