Kamis, 31 Oktober 2013 16:26 wib
Edi Hidayat - Okezone
Piyu Padi (Foto: Wordpress)
JAKARTA - Dikaitkan dengan kasus perusakan yang menimpa pengusaha Adiguna Sutowo, Piyu "Padi" justru semakin dekat dengan sang istri, Anastasia Florina Limasnax.
Piyu yang mengetahui kondisi kesehatan sang istri pascaoperasi jantung, mengaku belum bisa banyak bertanya kepada wanita yang telah memberinya dua anak itu. Namun, Piyu yakin dan akan percaya dengan ucapan sang istri.
"Kalau untuk bertanya mengenai apa yang terjadi, saya percaya sama istri saya. Sebagai kepala keluarga, saya wajib percaya. Mungkin nanti ada waktunya kita bicara bersama," kata Piyu ditemui di DeHUB, Thamrin City, Jakarta Pusat, Kamis (31/10/2013).
Setelah peristiwa tersebut, Piyu mengakui hubungannya dengan sang istri justru semakin dekat. Pasalnya, komunikasi mereka semakin baik.
"Semakin bagus, semakin mengerti. Saya sama mbak Flo juga semakin bagus, dan baik komunikasinya. Karena ada hal-hal ini akhirnya membuat saya intens berkomunikasi. Dengan keluarga Flo, dengan keluarga saya di Surabaya. Kita perlu komunikasi intens ternyata. Makin rapat lah," tandasnya.
(nsa)
Nikmati berita terikini lewat ponsel Anda di m.okezone.com & bb.okezone.com untuk BlackBerry