Chris Brown Jalani Rehab Atasi Sifat Pemarahnya


Rabu, 30 Oktober 2013 20:21 wib

Hutami Windiarti - Okezone

Chris Brown (Foto: TMZ)


Chris Brown (Foto: TMZ)

LOS ANGELES - Setelah bebas dari penjara, Chris Brown menjalani rehabilitasi untuk mengontrol emosinya. Pelantun "With You" itu diketahui kerap terlibat perkelahian lantaran tidak bisa menjaga emosi.


Chris berharap dia dapat menjadi pribadi yang lebih baik dan fokus membangun karier usai menjalani rehab di Malibu.


"Chris Brown memilih untuk masuk fasilitas rehab. Tujuannya yaitu meningkatkan fokus dan merenungkan semua perbuatannya di masa lalu dan sekarang, membuatnya untuk terus melanjutkan hidup dan karier dari pandangan yang lebih sehat," kata perwakilan Chris.


Bekas kekasih Rihanna tersebut menjalani rehab setelah ditangkap karena memukul hidung seorang pria di dekat W Hotel, pada Senin lalu. Dia didakwa atas kejahatan ringan dan sempat masuk penjara. Chris dijadwalkan mengikuti persidangan, 25 November mendatang.


Chris juga masih harus menjalani hukuman percobaan hingga 25 Agustus 2014 karena melakukan penganiayaan terhadap Rihanna pada 2009. Namun, banyaknya kasus hukum yang dilakukan membuat penyanyi 24 tahun ini dapat melanggar masa hukuman percobaan, dan terancam masuk penjara selama empat tahun jika terbukti bersalah. Demikian seperti dilansir Aceshowbiz, Rabu (30/10/2013).


(nsa)

mobile Nikmati berita terikini lewat ponsel Anda di m.okezone.com & bb.okezone.com untuk BlackBerry