Simon Coweel Pamer Foto Anaknya


Senin, 17 Februari 2014 19:18 wib | Hutami Windiarti - Okezone




Simon Cowell (Foto: Contactmusic)Simon Cowell (Foto: Contactmusic) LOS ANGELES - Simon Cowell tengah merasakan kebahagian sebagai seorang ayah. Pria asal Inggris itupun langsung mengunggah beberapa foto hitam putih bersama putra pertamanya, dan sang kekasih, Lauren Silverman, di akun Twitter.


Lauren melahirkan anak mereka, Jumat 14 Februari. Juri X Factor itu sangat terharu, dan mengenalkan putra tampannya, Eric. Dalam salah satu foto, Simon terlihat menggendong Eric di dadanya.


"Ibu, ayah, dan Eric. Sekarang usianya dua hari. Sekarang kamu bisa melihat betapa tampannya Eric kecil. Aku tidak pernah tahu banyaknya cinta, dan rasa bangga yang aku rasakan," tulisnya.


Simon yang tengah berada di London langsung pergi ke New York, setelah mendengar Lauren akan melahirkan, pada 14 Februari. Dia juga menemani sang kekasih menjalani proses persalinan, dan tidak bisa menahan tangis saat melihat Eric lahir. Demikian seperti dilansir dari Femalefirst, Senin (17/2/2014).


"Dia seperti seorang ayah yang bangga, dan mereka benar-benar terobsesi padanya (Eric). Itu adalah saat yang luar biasa, dan emosional bagi mereka. Simon sangat terharu, dan berada di samping Lauren sepanjang waktu. Ada air mata bahagia dari semua orang, tersamuk Simon," tutup sumber. (nsa)