Kim Kardashian Pamer Foto Langkah Pertama North West


Minggu, 24 Agustus 2014 21:12 wib | Chaerunnisa - Okezone




Kim Kardashian pamer foto langkah pertama North West (Foto: NYDailynews)Kim Kardashian pamer foto langkah pertama North West (Foto: NYDailynews) LOS ANGELES - Kim Kardashian tampaknya ingin membuat seluruh dunia tahu putrinya, North West, sudah bisa berjalan sendiri di usia 13 bulan. Dia pun memamerkan foto saat North berjalan untuk kali pertama.


Saat itu, Kim menuntunnya berjalan di pinggir jalanan La Jolla, California, 20 Agustus, waktu setempat. North West tampak gaya dalam balutan jeans belel dan sepatu kets hitam.


Tidak mau kalah dengan sang putri, Kim juga tampil stylish dengan jaket dan dress pendek denim. Kim dan putrinya memang berencana memasuki sebuah hotel di kawasan tersebut.


Selain langkah pertama North yang mengundang komentar, penampilan ibu dan anak ini juga mendapat perhatian dari para penggemarnya. Demikian seperti dilansir dari NYDailynews. (nsa)


Download dan nikmati kemudahan mendapatkan berita melalui Okezone Apps di Android Anda.