Bagaimana Evony Bawakan Lagu Jamrud?





Bagaimana Evony bawakan lagu Jamrud? (Foto: Youtube)



Bagaimana Evony Bawakan Lagu Jamrud?

JAKARTA - Sang kuda hitam Evony Arty berencana akan menyanyikan lagu hits milik band rock Jamrud. Bagaimana jadinya lagu band rock tersebut ditangan penyanyi berkarakter jazz macam Evony?


Pastinya, Evony memiliki alasan memilih lagu ciptaan Azis MS tersebut.


"Lagunya sudah ada kriteria, kebetulan dapat lagu ini, lagunya bagus dan semua orang tahu semua," ujar Evony di sela latihan di studio 9 RCTI, Jakarta, Kamis 4 Desember 2014.


"Banyak orang comment bawain lagu yang berat-berat, makanya bawain lagu kan lagu Indonesia," lanjut Evony.


Menyanyikan lagu rock, tentu menjadi kesulitan sendiri bagi peserta yang paling sering terjerembab hot seat tersebut.


"Tantangannya gimana caranya bawain lagu ini jadi karakter Evony," pungkasnya.


Bagaimana kiprah Evony di babak enam besar Rising Star Indonesia? Saksikan nanti malam mulai pukul 21.00 WIB hanya di RCTI.


(Edi)