Hamil, Puput Melati Minta Penundaan Pemanggilan


Rabu, 07 Mei 2014 14:34 wib | Alan Pamungkas - Okezone




Puput Melati (Foto: Johan)Puput Melati (Foto: Johan) JAKARTA - Puput Melati akan dipanggil sebagai saksi oleh penyidik Polres Balikpapan, terkait kasus pencurian emas perhiasan seberat 250 gram yang dilaporkan Abdul Hakim Rauf.


Namun, karena sedang hamil tiga bulan, kuasa hukum Puput, Sunan Kalijaga, akan membuat surat penundaan pemanggilan. Pihaknya khawatir perjalanan menuju Balikpapan akan menganggu janin yang dikandung istri Guntur Bumi itu. (Baca: Diduga Terlibat Pencurian Emas, Puput Melati Dipanggil Polisi Besok)


"Kita mengajukan surat untuk menunda pemeriksaan, akan ada kekhawatiran jika naik pesawat. Faktanya mbak Puput mengandung tiga bulan, masa kehamilan yang masih rentan," ungkap Sunan Kalijaga, ditemui di Ditreskrimum Polda Metro Jaya, Rabu (7/6/2014).


Sunan yakin, penundaan pemanggilan akan disetujui penyidik Polres Balikpapan. Pasalnya, dalam setiap pemeriksaan, penyidik akan memperhatikan kondisi fisik si saksi. (Baca: Guntur Bumi Minta Puput Melati Tak Menjenguknya di Penjara)


"Memang soal panggilan itu, tentunya pihak penyidik memperhatikan hak-hak yang dipanggil. Biasa ditanya tentang kesehatan," tandasnya.

(nsa)


Download dan nikmati kemudahan mendapatkan berita melalui Okezone Apps di Android Anda.