Disebut Banci, Mpok Atiek Kapok Suntik Silikon


Kamis, 24 Oktober 2013 12:29 wib

Mpok Atiek (Foto: Ist)


Mpok Atiek (Foto: Ist)

JAKARTA - Menjadi cantik, memang dambaan setiap wanita. Pun begitu dengan Mpok Atiek. Bahkan, artis dan komedian ini sempat menggunakan silikon untuk mempercantik wajahnya. Namun, kini dia menyesal melakukan hal itu.


"Pernah disuntik-suntik silikon. Dulu pas zamannya Mpok masih susah, silikon Rp90 ribu-an ngetren banget kan. Singkat cerita, ikut-ikutan, Tapi ternyata 20 tahun kemudian efeknya ngegelender-gelender gitu. Waktu itu lihat kan (bagian leher) Mpok segini, bibir sampai begitu banget. Terus hidung sampai segini. Singkat cerita, sudah nyeramin, gitu," kata Mpok Atiek.


Wanita 57 tahun itu mengakui, keinginan mempercantik diri di masa lalu sangat merugikannya. Untuk itu, dia pun melakukan operasi pengangkatan silikon untuk mengembalikan kondisi wajah seperti semula.


"Ya senang lah aslinya mukaku kayak gini, cuma ya namanya manusia enggak pernah bersyukur. Kebetulan dulu tuh ada yang mentraktir teman, tapi enggak tahu jadi begini. Ini ada empat kali buang, ini tiga kali buang, ini satu kali buang, yang disuntik di sini larinya di sini, sama di bawah mata. Alhamdulillah untuk sekarang normal, kalau turun lagi ya dibuang lagi," ujarnya, seraya menunjuk area-area di wajahnya yang sempat disuntik silikon.


Selain merasa wajahnya jadi menyeramkan, wanita kelahiran Cirebon itu juga mengaku takut terhadap bahaya kanker.


"Ya enggak pede (percaya diri) lah, sudah kayak nenek sihir. Kalau pakai suntikan muka sama. Mpok disebut kayak banci. Sekarang lebih enteng, dan enggak deg-degan. Kan takut dengan kanker juga," ujarnya.


Berdasarkan pengalaman tersebut, artis yang tenar lewat sinetron Gerhana itu menyarankan tidak memakai silikon.


"Waduh, enggak, jangan kan Mpok. Untuk seluruh masyarakat Indonesia, kalau namanya suntik silikon, Jangan!," tutup dia.


Lihat videonya di sini.


(Obsesi/Global/nsa)

mobile Nikmati berita terikini lewat ponsel Anda di m.okezone.com & bb.okezone.com untuk BlackBerry