Selasa, 22 Oktober 2013 18:05 wib
Rama Narada Putra - Okezone
Dewi Sandra (foto: Runi/Okezone)
DEPOK – Sejak kembali menikah pada 11 Desember 2011 lalu, Dewi Sandra mulai membatasi diri berkecimpung di dunia hiburan, dan fokus mengurus suaminya.
Namun, Dewi mengaku tidak banyak mengalami perubahan dalam karier. Sebab sang suami, Agus Rahman, selalu mendukung apa yang dilakukannya.
"Enggak ada bedanya ya. Semua kegiatan yang ada, melalui izin dan doa restu suami," ujar Dewi Sandra ditemui di Depok, Selasa (22/10/2013).
Lebih lanjut, Dewi mengungkapkan , apapun yang dijalani harus mendapat izin dan dukungan terlebih dahulu dari sang suami. Namun, dia siap menerima jika suaminya tidak memberikan izin berkarier di dunia hiburan lagi. Bahkan, dia tidak berani meninggalkan rumah jika tidak mendapat izin sang suami.
"Harus dapat dukungan dong. Kalau enggak dapat izin dari suami, keluar rumah saja enggak berani," tutup dia.
(gal)
Nikmati berita terikini lewat ponsel Anda di m.okezone.com & bb.okezone.com untuk BlackBerry