Kamis, 10 Oktober 2013 20:12 wib
Aisyah - Okezone
Bim Bim (Foto: Okezone)
JAKARTA - Merasa tempat sampah yang tersedia di wilayah DKI masih kurang memadai, Bim Bim "Slank" meminta kepada Pemerintah Provinsi DKI Jakarta untuk bisa menyediakan minimal setiap 10 meter ada tempat sampah di jalanan Ibu Kota.
"Ini supaya kita enggak kerepotan kalau mau buang sampah," kata Bimbim usai menemui Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo di Balai Kota, Jakarta, Kamis (10/10/2013).
Bimbim pun mengungkapkan, akan melibatkan para wisatawan mancanegara untuk terlibat dalam aksi menjaga kebersihan kota Jakarta.
"Ada bule-bule di Jakarta. Tahu kita jadi duta kebersihan mereka mau bersihin dari Kemang sampai Monas. Bule-bule semua, mau ambil sampah terus di-recycle," lanjut Bimbim.
Kata Bimbim, para Slankers juga akan dilibatkan untuk menjaga kebersihan ibu kota.
"Ini kegiatan DKI tapi kita berharap seluruh kota di Indonesia juga ikut. Ada Bandung Bersih, Medan bersih, Jogja bersih, dan Indonesia bersih," pungkasnya.
Sebelumnya, Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo (Jokowi) mendatangi markas Slank untuk meminta bantuan mengkampanyekan buang sampah pada tempat yang disediakan.
(rik)
Nikmati berita terikini lewat ponsel Anda di m.okezone.com & bb.okezone.com untuk BlackBerry