Sabtu, 12 Oktober 2013 22:28 wib
Alan Pamungkas - Okezone
Audy Item & Iko Uwais (foto: Edi Hidayat/Okezone)
BEKASI - Sebagai pemain film laga, Iko Uwais awalnya berharap memiliki anak laki-laki. Akan tetapi dia tetap bersyukur dikaruniai seorang bayi perempuan. Suami Audy Item ini, malah ingin mengajarkan ilmu silat pada anaknya.
"Maunya saya pribadi cowok, Audy penginnya cewek. Tetapi sekarang, yang penting sehat, sempurna, enggak ada kekurangan. Alhamdulillah, dikasih cewek, cantik," ungkap Iko saat ditemui di RS Hermina Galaxy, Bekasi, Sabtu (12/10/2013).
Meski anaknya perempuan, bintang Merantau ini tetap ingin menanamkan seni bela diri. Sebab menurutnya, kelak Atreya Syahla Putri Uwais bisa melindungi diri dari hal-hal yang tidak diinginkan.
"Cewek bukan berarti enggak silat. Kan banyak sekarang banyak atlet cewek. cewek enggak harus lemah gemulai. Walaupun cewek, tapi keras. Tetapi bukan kasar," terangnya.
Namun, harapannya itu harus berbenturan dengan kemauan sang istri. Audy sendiri memiliki darah seni yang cukup kuat. Iko pun tetap mendukung keputusan anaknya , jika lebih memilih jadi penyanyi.
"Saya dukung, tapi dunia hiburan ada remlah. Dunia hiburan kan enggak segampang yang kita pikir. Image-nya enggak segampang yang kita pikir, tapi tetap kita dukung ke mana aja," tutup Iko.
(gal)
Nikmati berita terikini lewat ponsel Anda di m.okezone.com & bb.okezone.com untuk BlackBerry