Selasa, 20 Mei 2014 20:19 wib | Hutami Windiarti - Okezone
SEOUL - Lee Young Ae membuat fans kecewa, karena menolak tawaran bermain dalam drama Dae Jang Geum 2. Pihak stasiun TV MBC menjelaskan, sang aktris memiliki alasan pribadi, sehingga tidak bisa berakting dalam sekuel drama terkenal itu.
MBC juga mengungkapkan, pihaknya sudah memiliki alternatif lain bila Lee Young Ae menolak tawaran tersebut. Mereka mengaku tengah melakukan casting terhadap beberapa artis wanita untuk peran utama.
"Lee Young Ae memutuskan bahwa akan sulit baginya untuk berakting dalam drama karena alasan pribadi. Kami mempertimbangkan untuk membuat remake drama Dae Jang Geum. Bila kami tidak mencapai kesepakatan dengan Lee Young Ae, kami juga sudah melakukan casting terhadap beberapa artis untuk peran utama," ungkap perwakilan MBC.
MBC secara resmi mengungkapkan, siap memproduksi Dae Jang Geum 2. Proses syuting dilakukan di China dan Korea, Maret lalu. Drama ini dijadwalkan tayang Oktober 2014. Namun, proses syuting sempat ditunda karena menunggu keputusan Lee Young Ae.
Sekadar diketahui, Dae Jang Geum merupakan drama yang tayang di Korea pada 2003. Drama ini sangat sukses di seluruh dunia, dan hak siarnya dibeli 87 negara. Demikian seperti dilansir dari MWave, Selasa (20/5/2014). (nsa)