Sabtu, 12 April 2014 19:12 wib | Edi Hardian - Okezone
JAKARTA - Putri pasangan Ahmad Dhani dan Mulan Jameela, Safeea tidak bisa dipungkiri menjadi sorotan publik, terlebih kelucuan dan keunikan Safeea membuat salah satu produser tertarik untuk mengontraknya.
Tidak tanggung-tanggung, Safeea langsung ditawari kontrak senilai 30 Juta Rupiah per episode untuk sebuah acara televisi.
"Dia baru dikontrak TV swasta, satu episode-nya Rp 30 juta untuk acara reality show, bukan sinetron ya. Dan akan dikontrak langsung 360 episode," kata Ahmad Dhani saat dijumpai di studio 8 RCTI, Jakarta, Sabtu (12/4) dini hari.
Harga tersebut tentu bukanlah sebuah harga yang murah bagi artis cilik berusia 3 tahun itu. Ahmad Dhani sendiri mengakui bahwa harga tersebut merupakan sebuah harga yang cukup mahal.
"Saya rasa cukup mahal untuk anak umur 3 tahun ya dibayar segitu. Judul reality shownya nanti Safeea Anak Jameela. Sudah syuting, tayang Mei ini," pungkasnya.
Safeea akan dikontrak untuk sebuah acara reality show di sebuah stasiun televisi. Ia dikontrak untuk mengisi sebanyak 360 episode.
(rnp)
- Ahmad Dhani Heran Ditegur KPI karena Bilang 'Bangsat'
- Ahmad Dhani: Mulan Sudah Dapat Laki-laki Terbaik di Indonesia
- Ahmad Dhani Akui Safeea Telah Mencuri Perhatiannya
- Ahmad Dhani: Kalau Rhoma Jadi Presiden, Saya Wakilnya
- Ahmad Dhani Gak Tahu Mulan Nyoblos di Mana
- More News