Kuliah di Inggris, Maudy Ayunda Pamitan


Sabtu, 21 September 2013 18:17 wib

Egie Gusman - Okezone

Maudy Ayunda (foto: Galuh/Okezone)


Maudy Ayunda (foto: Galuh/Okezone)

JAKARTA - Lantaran ingin melanjuti study di Oxford University, Inggris, aktris Maudy Ayunda menggelar acara silaturahmi bersama keluarga dan para penggemarnya.


"Ini sebenarnya dalam rangka aku akan pergi ke Inggris untuk belajar melanjutkan ke Oxford S1. Ini minggu terakhir saya aktif, tanggal 4 Oktober saya berangkat. Saya berterima kasih sama semuanya, buat semua support-nya," ujar Maudy saat ditemui di Restoran Raja Raja, Jl. Ampera, Jakarta Selatan, Sabtu (21/9/2013).


Bintang film Perahu Kertas itu tengah mempersiapkan ilmu ekonomi. Maudy sendiri akan berdomisili di Negeri Ratu Elizabeth selama tiga tahun.


"Saya sudah diterima, lagi persiapan packing, visa sudah ada, aku akan belajar ekonomi dan akan pergi selama tiga tahun," jelasnya.


Maudy juga berharap selama kuliah di luar negeri, tidak meninggalkan dunia entertain, dunia yang telah membesarkannya. Dirinya berharap bisa menjalankan keduanya.


"Berharapnya enggak vakum, kalau liburan mau balik, mau tetap produktif, mudah-mudahan jalan dua-duanya," harapnya.


(rik)

mobile Nikmati berita terikini lewat ponsel Anda di m.okezone.com & bb.okezone.com untuk BlackBerry