Keluar Rehab, Lindsay Lohan Pacari Berondong


Kamis, 17 Oktober 2013 19:20 wib

Hutami Windiarti - Okezone

Lindsay Lohan (Foto: The Sun)


Lindsay Lohan (Foto: The Sun)

LOS ANGELES - Lindsay Lohan (LiLo) dikabarkan tengah berkencan dengan seorang pria berusia lebih muda. Bintang Mean Girls ini tertangkap kamera menghabiskan waktu bersama model Liam Dean.


LiLo terlihat makan malam bersama pria yang masih berusia 19 tahun itu di sebuah restoran di New York. Mereka juga ditemani bekas asisten sang aktris, Gavin Doyle.


Mereka sudah menjalin hubungan selama beberapa pekan. Liam bahkan sering bertemu dengan LiLo dua kali dalam seminggu. Pasangan ini juga sempat datang ke klub 10ak pada Jumat lalu.


"Lindsay sudah berkencan dengan Liam selama beberapa minggu, tapi mereka terlihat saling menyukai di klub. Dia sebelumnya berkencan dengan pria 18 tahun, dia nampaknya suka dengan pria yang lebih muda sekarang," ungkap sumber.


Namun, perwakilan LiLo membantah bahwa mereka sedang menjalin hubungan asmara. Demikian seperti dilansir Dailymail, Kamis (17/10/2013).


(nsa)

mobile Nikmati berita terikini lewat ponsel Anda di m.okezone.com & bb.okezone.com untuk BlackBerry