Baru Lulus, Afgan Berencana S2 di Jepang


Rabu, 4 September 2013 18:47 wib

Alan Pamungkas - Okezone

Afgan (Foto: Johan)


Afgan (Foto: Johan)

JAKARTA - Setelah dua tahun kuliah di Monash University Malaysia, Afgan Syahreza berencana melanjutkan pendidikannya di Jepang.


Lulus sebagai sarjana dengan gelar Bachelor Of Economy, dan akan diwisuda Oktober 2013 mendatang, pelantun "Pesan Cinta" ini pun kembali berniat mengambil program Master.


"Saya kan pada dasarnya suka kuliah. One day saya akan mengambil program Master" ungkap Afgan saat ditemui di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Rabu (4/9/2013).


Sahabat Maudy Ayunda ini juga sudah merancang program Master yang akan ditempuhnya. Dia pun telah memilih Jepang sebagai negara tujuannya.


"Sudah kepikiran, saya mau yang jauh ya, saya suka Jepang," tandasnya.


Afgan berharap dapat menerapkan ilmu marketing di karier dan bisnis cloting line Carnival.


(nsa)

mobile Nikmati berita terikini lewat ponsel Anda di m.okezone.com & bb.okezone.com untuk BlackBerry