Duh, Pasha "Ungu" Nyicil Beli Moge!


Rabu, 5 Juni 2013 16:41 wib

Egie Gusman - Okezone

Pasha


Pasha "Ungu" (foto: Egie/ Okezone)

JAKARTA – Sudah sejak lama vokalis band Ungu, Pasha menyukai motor gede (moge) seperti Harley Davidson. Dia pun mengaku sampai rela menyicil motor tersebut untuk menjadi miliknya.


Ketika penjualan album grup band Ungu mulai meledak, mimpi Pasha sedikit demi sedikit mulai terwujud. Salah satunya, memiliki motor Harley. Saat mendapat royalti, pemilik nama Sigit Purnomo ini langsung membeli moge tersebut.


"Sejak tahun 2006 Ungu ngeluarin album, tahun 2007 albumnya meledak. Tahun 2007 akhirnya baru dapat royalti, dan baru bisa beli motor Harley Davidson tipe Street Glide Police. Belinya saja nyicil sampai lunas. Sudah dari situ enggak pernah berhenti. Kayak jual-beli saja. Saya jual, terus beli yang baru lagi. Hampir semua tipe Harley sudah pernah dicobain," jelas Pasha sambil mengenang saat ditemui di Kantor Pusat Mabua Harley Davidson, Jalan Iskandarsyah, Jakarta Selatan, Rabu (5/6/2013).


Meski begitu, Pasha tidak mau sombong memiliki motor buatan Amerika. Baginya, memiliki moge merupakan mimpi yang menjadi kenyataan.


"Saya enggak bermaksud menyombongkan diri, karena banyak juga motor yang lebih mahal, tapi ini seperti kesampaian," ungkapnya.


Sebagai pencinta moge, Pasha senang Harley Davidson menggelar acara Bogor Bike Week di kota Bogor, Jawa Barat, 14-16 Juni mendatang.


"Yang jadi spesial, Bogor Bike Week baru pertama kali setelah tujuh tahun vakum. Acara ini sendiri jarang diselenggarakan di Bogor. Ini momen yang luar biasa, ini bisa jadi hiburan juga buat warga Bogor," tutupnya.(gal)


(uky)

mobile Nikmati berita terikini lewat ponsel Anda di m.okezone.com & bb.okezone.com untuk BlackBerry