Hindari Star Wars, Rilis Film Tom Hanks Diundur





Hindari Star Wars, rilis film Tom Hanks diundur (Foto: Antena)



Hindari Star Wars, Rilis Film Tom Hanks Diundur

LOS ANGELES - Sony mengubah strateginya agar Inferno sukses menjadi box office. Perilisan film yang dibintangi Tom Hanks itu terpaksa diundur karena bersaing dengan Star Wars Episode VII.

Sony mengumumkan perubahan tanggal rilis Inferno dari 18 Desember 2015 menjadi 14 Oktober 2016.


Inferno merupakan kelanjutan dari film The Da Vinci Code, dan Angels & Demons yang diadaptasi novel karangan Dan Brown.


Tom Hanks kembali berperan sebagai Robert Langdon, yang berusaha memecahkan berbagai misteri dibalik karya seni terkenal.


Film ini bercerita tentang Langdon yang terbangun dalam keadaan hilang ingatan di sebuah rumah sakit Italia. Sienna Brooks berperan sebagai dokter yang membantu mengembalikan ingatan Langdon. Mereka akan berjuang mencegah penjahat menyebarkan wabah ke seluruh dunia.


Selain Tom Hanks, Ron Howard juga kembali menjadi sutradara, dan produser. Sedangkan skenario Inferno ditulis oleh David Koepp. Tahap produksi akan dimulai musim semi mendatang di Italia.


Setelah mengundur tanggal rilis, Inferno hanya akan bersaing dengan A Monster Calls yang dibintangi Liam Neeson. Sedangkan Star Wars Episode VII bersaing dengan film dari Universal Pics, The Nest. Demikian seperti dilansir Aceshowbiz. (nsa)