Piyu Lega Usai Penuhi Panggilan Polisi


Rabu, 6 November 2013 21:41 wib

Elang Riki Yanuar - Okezone

Piyu (Foto: Twitter)


Piyu (Foto: Twitter)

JAKARTA- Setelah sempat membatalkan panggilan Polda Metro Jaya, Piyu "Padi" ternyata memenuhi panggilan polisi malam ini. Piyu dipanggil polisi terkait kasus perusakan di rumah Adiguna Sutowo.


Piyu awalnya akan diperiksa siang tadi. Namun, Piyu mengonfirmasi tidak bisa memenuhi panggilan karena sedang sibuk menjadi juri sebuah ajang pencarian bakat. Piyu pun berjanji akan datang ke kantor polisi.


Namun, Piyu ternyata membatalkan janji tersebut. Dia memilih diperiksa malam hari dengan mendatangi kantor polisi. Piyu sempat mengunggah fotonya sedang menjalani pemeriksaan polisi.


"Baru beres interview dengan penyidik @dirkrimum Polda metro :)," tulis Piyu di akun Twitternya, Rabu (6/11/2013).


"Bedanya interview sama wartawan ato penyidik @dirkrimum polda kalau penyidik abis interview disuruh tanda tangan itu aja :)," lanjutnya.


Piyu terseret kasus perusakan rumah Adiguna Sutowo karena pelakunya diduga merupakan istri Piyu, Flo. Piyu sempat menggelar jumpa pers bersama Adiguna untuk membantah kabar tersebut.


(rik)

mobile Nikmati berita terikini lewat ponsel Anda di m.okezone.com & bb.okezone.com untuk BlackBerry