Paris Jackson Dipindahkan ke RS Tempat Jacko Meninggal


Senin, 10 Juni 2013 12:40 wib

Hutami Windiarti - Okezone

Paris Jackson (Foto: TMZ)


Paris Jackson (Foto: TMZ)

LOS ANGELES - Setelah mendapat perawatan psikologis selama 72 jam akibat percobaan bunuh diri, Paris Jackson akhirnya dipindahkan ke rumah sakit UCLA, Minggu, 9 Juni malam waktu setempat.


Paris pertama kali mendapat pertolongan pertama di sebuah rumah sakit lokal setelah menyayat pergelangan tangannya, dan overdosis. Dia berusaha bunuh diri karena dilarang menonton konser Marilyn Manson.


Dia kemudian dibawa ke rumah sakit UCLA, tempat di mana sang ayah, Michael Jackson (Jacko), dibawa setelah dinyatakan meninggal pada 2009, untuk menjalani perawatan selanjutnya. Paris ditemani oleh beberapa orang bodyguard, dan menggunakan kursi roda.


Saat dipindahkan ke rumah sakit UCLA, kondisi Paris dikabarkan sudah membaik. Demikian seperti dilansir TMZ, Senin (10/6/2013).


Usaha bunuh diri yang dilakukan Paris membuat hakim Mitchell Beckoff melakukan penyelidikan tentang kesejahteraan gadis berusia 15 tahun itu, setelah diasuh oleh sepupunya, TJ Jackson.


(nsa)

mobile Nikmati berita terikini lewat ponsel Anda di m.okezone.com & bb.okezone.com untuk BlackBerry