JAKARTA - Baim Wong membantah kabar telah memiliki hubungan spesial dengan Syahnaz Sadiqah. Kata Baim, hubungannya dengan adik kandung Raffi Ahmad itu hanya sebatas pertemanan saja.
"Enggaklah. Teman saja," elak Baim saat ditemui di Studio AD, Jl. TB. Simatupang, Jakarta Selatan, Kamis (23/10/2014).
Selain itu, Baim juga membantah kabar yang menyebutkan ia telah mengungkapkan perasaan cintanya kepada Syahnaz. Karena tidak mau memiliki hubungan saudara dengan Raffi, alasan Baim pilih berteman dengan Syahnaz.
"Enggak lah. Teman saja. Kalau benar sama dia, saudaraan dong saya sama Raffi. Enggak mau saya," jelas Baim sembari tersenyum.
(rik)