Dokter Minta Raffi-Nagita Tak Bercinta di Malam Pertama


JAKARTA - Raffi Ahmad sempat mengeluh tidak bisa merasakan hubungan intim saat malam pertama, dikarenakan Nagita Slavina (Gigi) tengah datang bulan.

Namun jauh sebelumnya, Dokter Boyke juga sempat menyarankan agar presenter Dahsyat itu tidak melakukan hubungan intim. Pasalnya, ia melihat Gigi perempuan yang lugu.


"Saya sempat ngomong ke Gigi dia kan lugu. Saya juga pernah ajurkan Raffi untuk tidak belah duren dulu pada malam hari itu," ungkap Dokter Boyke saat ditemui di kawasan Pecenongan, Jakarta Pusat, Selasa (21/10/2014).


Dokter Boyke malah menyarankan agar keduanya pelan-pelan menikmati malam pengantin. Kata Dokter Boyke, lebih baik mereka adaptasi terlebih dahulu.


"Pegangan tangan saja dulu, mandi berdua dulu. Kalian kan sudah suami istri. Sentuh titik-titik tertentu," saran Dokter Boyke.


(rik)