IDP Pasrah Disebut Pacari Piyu "Padi"





IDP pasrah disebut pacari Piyu "Padi" (Foto: Okezone)



IDP Pasrah Disebut Pacari Piyu

JAKARTA - Misteri hubungan penyanyi Indah Dewi Pertiwi (IDP) dengan gitaris band Padi, Piyu semakin menemukan titik terang seiring berjalannya waktu.

Kabar adanya hubungan asmara diantara pasangan tersebut menjadi isu yang santer. IDP pun hanya tersenyum menjawab kabar tersebut.


"Ih mau tau aja deh, memperjelas gimana? Ya boleh dibilang apa aja (pacar), terserah," kata IDP seperti dikutip Go Spot, RCTI.



Diakuinya, komunikasi yang dijalin dengan Piyu tidak hanya sebatas obrolan pekerjaan saja. Tak jarang mereka pun sudah membahas masalah lain di luar pekerjaan yang tengah mereka garap.


"Buat aku dia (Piyu) orangnya seru, asik, jadi aku memang suka diskusi sama dia di luar projek ini," tandasnya.


(Edi)