Pesan Maia Estianty untuk Al yang Mulai Pacaran


Selasa, 11 Juni 2013 10:53 wib

Edi Hardian - Okezone

Maia Estianty (foto: Okezone)


Maia Estianty (foto: Okezone)

JAKARTA – Tanpa terasa ketiga anak Maia Estianty kini sudah mulai beranjak dewasa. Bekas istri Ahmad Dhani ini pun memberikan beberapa pesan untuk mereka yang mulai berpacaran.


"Aku bilang ke anak-anak, karena saya enggak bisa jaga anak-anak 24 jam. Aku hanya bisa bilang gini ke anak-anak, 'Kalau kalian nemukan seseorang, ingat, kalian masih kecil. Anak orang jangan diapa-apain, dijagain',” tutur Maia saat dijumpai di kawasan Epicentrum, Jakarta, Senin, 10 Juni 2013 malam.


Personel Duo Maia ini mengaku sering mendapat curahan hati (curhat) anak pertamanya, Al, tentang hubungannya dan kekasih yang sering putus-nyambung. Namun, Maia memaklumi hal tersebut. Pasalnya, mereka masih sekadar cinta monyet.


"Paling curhat Al doang yang lagi putus. Tapi tahu-tahu dia balik lagi, terus dia curhat ke saya. Mereka masih pacaran monyet-monyetan lah," tutupnya.(gal)


(uky)

mobile Nikmati berita terikini lewat ponsel Anda di m.okezone.com & bb.okezone.com untuk BlackBerry