Ngebet Nikah, Adly Fairuz Tunggu Pacar Lulus Kuliah





Ngebet nikah, Adly Fairuz tunggu pacar lulus kuliah (Foto: Okezone)



Ngebet Nikah, Adly Fairuz Tunggu Pacar Lulus Kuliah

JAKARTA - Adly Fairuz tidak sabar ingin segera menikah. Namun, dia harus menunda keinginannya itu karena sang pacar masih kuliah. Saat ini, Dina Anjani, kekasih Adly masih duduk di semester tiga.

"Mudah-mudahan jodoh, lancar seperti orang-orang. Orang juga pada tanya, kapan nikah, kapan nikah. Tapi gua harus nunggu dia dulu," kata Adly ditemui di The Ritz Carlton kawasan SCBD, Jakarta Selatan.


"Aku kan masih harus nyelesain kuliah dulu." timpal Dina.


Membina hubungan hampir tiga tahun, keduanya memang diharapkan langgeng hingga pelaminan. Adly pun selalu mendukung kekasihnya cepat menyelesaikan mata kuliah dengan nilai tinggi.


"Sering nasihati sih dengan bilang, 'Belajar yang bener biar cepat lulus'. Syukur deh hampir tiga tahun pacaran, Alhamdulillah sampai detik ini dia juga sayang sama keluarga gua. Semua sudah aman," tandasnya.

(nsa)