Kamis, 12 September 2013 15:44 wib
Alan Pamungkas - Okezone
Maia (Foto: Okezone)
JAKARTA - Mario "Pasto" mengunjungi Dul yang sedang berada di Rumah Sakit Pondok Indah. Kedatangan mereka hendak memberikan dukungan kepada ibunda Dul, Maia Estianty.
"Ini saya baru mau masuk. Melto sudah di dalam. Aku janjian sama Melto. Dia (Maia) lagi enggak mau diganggu," kata Mario saat hendak memasuki RSPI, Jakarta Selatan, Kamis (12/9/13).
Mario pun menjelaskan, untuk saat ini Maia sedang repot mengurusi Dul. Untuk membalas Blackberry Messenger pun tak sempat. Bahkan, Maia meminta maaf jika tidak bisa membalas pesan Blackberry Messenger yang masuk.
"Statusnya Bunda bilang, 'Sorry, lagi ribet banget. Maaf kalau enggak balas BBM' Begitu status di BBM-nya Bunda," tutup Mario.
(rik)
Nikmati berita terikini lewat ponsel Anda di m.okezone.com & bb.okezone.com untuk BlackBerry