JAKARTA - Indah Nevertari akhirnya keluar sebagai juara Rising Star Indonesia setelah mengalahkan Hanin Dhiya, Ghaitsa Kenang, dan tentunya Bluesmates.
Meskipun tidak meraih gelar juara pertama, namun Ghaitsa Kenang menilai sosok Indah Nevertari memang pantas meraih gelar juara.
"Kak Indah memang pantas meraih juara," ujar Ghaitsa saat dijumpai di studio 9 RCTI, Jakarta, Sabtu (20/12/2014) dini hari.
Menurut gadis manis asal Pontianak ini, Indah memiliki karakter yang belum ada di Indonesia.
"Karena kak Indah satu-satunya di Indonesia, dan dia unik dengan jilbabnya, genre-nya, Indonesia belum punya yang kayak kak Indah," nilai Ghaitsa Kenang.
Kini, para peserta dan finalis Rising Star Indonesia siap bersaing di industri musik Indonesia yang sesungguhnya.