Selasa, 20 Agustus 2013 09:44 wib
Egie Gusman - Okezone
Ustadz Solmed & Khalifah (Foto: Dede K)
JAKARTA - Ketua DPD (Dewan Perwakilan Daerah) FPI (Front Pembela Islam) untuk wilayah Jakarta, Habib Salim Alatas atau yang akrab disapa Habib Selon geram jika melihat para ustadz komersil.
Untuk membuktikan banyaknya ustadz komersil, Habib Selon pernah melakukan penyamaran dengan berpura-pura menyewa jasa salah satu ustadz berdakwah.
"Pernah ada ustadz ane undang, tapi ane enggak ngaku Habib, tapi Haji. Dia makai tarif, kalau Jakarta Rp15 juta, kalau luar kota tergantung jauhnya. Ane bilang, 'Kayak lintas Sumatera Kyai'," ujar Habib Selon saat berbincang melalui telefon.
Setelah mengetahui yang mengundang Habib Selon, ustadz tersebut merasa malu. Dengan adanya penyamaran itu, kata Habib Selon, saat ini ustadz tersebut sadar.
"Akhirnya pas tahu ane Habib, dia malu. Sekarang Alhamdulillah sudah enggak gitu," jelasnya.
Habib Selon menilai suatu bencana jika seorang ustadz meminta bayaran saat diundang berdakwah.
"Ane anggap musibah kalau ada ustadz yang minta tarif," tandasnya.
(nsa)
Nikmati berita terikini lewat ponsel Anda di m.okezone.com & bb.okezone.com untuk BlackBerry