Kanker Serviks, Jupe Berobat ke Singapura

Senin, 27 Oktober 2014 - 19:41 wib |

Menda Clara Florencia - Okezone







Kanker serviks, Jupe berobat ke Singapura (Foto: Instagram)



Kanker Serviks, Jupe Berobat ke Singapura


"Sore ini aku berangkat ke Singapura. Saya akan operasi. Saya selalu berusaha jujur. Kesembuhan itu akan saya raih," kata Jupe di Warung Kopi Sruput, Kemang, Jakarta Selatan, Senin (27/10/2014).


Selama ini, Jupe memang telah menutupi penyakit yang diidapnya. Namun kini, Jupe mengungkapkannya dalam buku Jupe: My Uncut Story.


"Ini yang selama ini aku tutupin dari kalian. Ini membutuhkan sebuah ketegaran. Masalah mental, aku harus selalu berpikir positif. Jadi hari ini aku mau berangkat ke Singapura, untuk operasi. Operasi pemotongan dari leher rahim. Saya sudah mampir ke 10 dokter, banyak yang suruh kemoterapi. Saya enggak mau lakukan, karena akan buat saya lebih depresi. Rambut rontok. Kanker serviks butuh kekuatan mental. Saya harus kemo dua minggu lalu. Saya banyak kerjaan, akhirnya tuhan memberikan saya jalan lain. Teh Isda, bawa ternyata kalau stadium 2A masih bisa dioperasi. Dokter saya yang di Australia dan Eropa. Untuk menjalasinnya sangat sulit," akunya.

Lebih lanjut, Jupe mengaku mengetahui penyakit kanker serviks diidapnya setelah ke Negeri Singa, beberapa pekan lalu.


"Tiba-tiba, awal mulanya karena saya stres, kecewa, saya buat terbaik sama Gaston tapi dia ninggalin saya. Banyak pendarahan hebat. Saya rasa ini kecapekan. Ketika saya melakukan biopsi di Singapura dua minggu lalu, saya kena kanker," tandasnya.



(nsa)